Image Hosting
Image Hosting

Sindikat Pengedar Ganja Diringkus

Minggu, 03 Oktober 2010

CURUP–Upaya parat kepolisian memberantas pemakai dan pengedar Narkoba terus dilakukan Kepolisian Resort (Polres) Rejang Lebong. Terbukti Jumat (1/10) sekitar pukul 20.00 WIB korps baju coklat itu berhasil mengamankan tiga sindikat pengedar Narkoba jenis ganja. Tersangkanya Dd (24), warga Kelurahan Tempelrejo, Curup Selatan, Hr (21) warga Kelurahahn Dusun Curup Kecamatan Curup Utara dan Unihaz RR (22) mahasiswa salah satu perguruan tinggi swasta di Bengkulu, warga RT 17 RW 05 Desa Teladan, Kecamatan Curup Selatan. Ketiga tersangka ditangkap dikediaman masing-masing tanpa memberikan perlawanan. Dalam kasus ini polisi menyita barang bukti 25 paket diduga daun ganja
Kapolres Rejang Lebong AKBP Umar Said melalui Kasat Reskrim AKP Resza Ramadianshah kepada wartawan koran ini mengatakan, dari hasil penyelidikan dan penyidikan sementara ketiganya diduga sebagai pemakai sekaligus pengedar daun ganja. Diakuinya ketiga tersangka saat ini sudah diamankan di Mapolres Rejang Lebong guna kepentingan penyidikan.
Diceritakan Resza, kronologis penangkapan tersangka bermula petugas mendapat informasi dari masyarakat bahwa akan ada transaksi dilakukan ketiga tersangka di kawasan Simpang Korem. Mendapat informasi itu, tim Buru Sergab (Buser) Polres Rejang Lebong langsung mendatangi lokasi dimaksud melakukan penyelidikan.

Setelah beberapa jam melakukan penyelidikan, Jumat (1/10) sekitar pukul 20.00 WIB petugas berhasil menangkap Dd. Dari tangan Dd disita barang bukti satu linting daun ganja siap hisap dalam bungkus rokok Hits Mild, dua paket kecil daun ganja seharga Rp 50 ribu perpaket.
Kemudian berdasarkan pengembangan, polisi kembali berhasil menangkap RR dan menyita empat linting ganja, serta 15 paket kecil ganja dalam tas kecil disimpan dalam lemari kamarnya.
Tidak lama kemudian polisi juga menangkap Hr dan didapat barang bukti dua limting daun ganja, dan enam paket kecil daun ganja siap edar disimpan dibalik kasur kamar. “Kita masih melakukan pemeriksaan ketiga tersangka yang diduga sebagai pengedar,” jelas Resza.(09)

Image and video hosting by TinyPic

    ShoutMix chat widget