Image Hosting
Image Hosting

MUARA KELINGI–Pengurus Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM-MP) Desa Bingin Jungut, Kecamatan Muara Kelingi, Nazarudin, protes. Pasalnya, dia diberhentikan tanpa alasan jelas oleh oknum pejabat Kecamatan Muara Kelingi.
Namun isu yang beredar, ia diberhentikan gara-gara memihak salah seorang Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Mura periode 2010-2015. "Saya mendengar camat menelpon Kepala Desa (Kades) Bingin Jungut, supaya memberhentikan pengurus PNPM-MP Bingin Jungut," ucap Nazarudin, kepada wartawan koran ini, Senin (18/7).
Upaya pemberhentian secara lisan ini, sambung Nazarudin, tentu akan menghambat program pembangunan desa yang telah direncanakan. "Tolong pengawas PNPM-MP Kabupaten Mura agar mencari solusi dan jangan asal oknum pejabat kecamatan main pecat saja tanpa ada alasan yang jelas," katanya.
Lanjut dia, dirinya diangkat berdasarkan musyawarah Fasilitas Kecamatan (FK) serta didukung warga. "Jadi, soal pemberhentian oleh pejabat kecamatan tersebut tentu hal yang aneh terjadi. Sebab, kami tidak tahu apa masalahnya," jelasnya. Namun sayangnya, Kades Bingin Jungut, Rozali belum berhasil dihubungi.
Terpisah, Camat Muara Kelingi, Ali Sadikin saat dihubungi mengatakan pihak kecamatan tidak melakukan intervensi terhadap program PNPM-MP Desa Bingin Jungut. "Begini, kecamatan tidak melakukan intervensi atas kegiatan PNPM-MP di Desa Bingin Jungut. Pembentukan pengurus itu direkrut Kades Bingin Jungut, Rozali yang membentuk Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa (KPMD) bukan BKM," jelas Ali Sadikin, kemarin.
Ia menjelaskan pengurus KPMD tersebut bekerja sesuai dengan tugas mereka, dan pihak kecamatan sifatnya hanya memantau kegiatan dari program PNPM MP di Bingin Jungut.
"Misalnya pembangunan jalan setapak juga tangga batu di kawasan Desa Bingin Jungut dan jembatan di sana, semua melalui proses yang sudah ditetapkan untuk pengerjaannya. Kita hanya melakukan pengawasan terhadap pembangunan proyek yang dananya berasal dari PNPM-MP," jelas Ali Sadikin tanpa memberikan pernyataan lebih lanjut atas pemberhentian pengurus PNPM-MP Bingin Jungut.(08/01)

Image and video hosting by TinyPic

    ShoutMix chat widget