Image Hosting
Image Hosting

Gubernur Belum Tetapkan Sekda Mura

Sabtu, 20 Maret 2010

MUSI RAWAS–Pengganti Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Musi Rawas (Mura), Senen Singadilaga, yang ikut mencalonkan diri sebagai salah satu kandidat Bupati Mura periode 2010-2015 hingga saat ini belum diputuskan oleh Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin. Padahal surat usulan disampaikan Bupati untuk pengganti Senen sudah dikirimkan tetapi belum ada balasannya.

Informasinya tiga nama diajukan Bupati Mura yang akan menduduki jabatan Sekda yakni Asisten I, Anuar Rasid, Asisten III, Sulaiman Kohar, dan Asisten IV, Basri Soni. ”Surat persetujuan Gubernur Sumsel atas rekomendasi bupati yang mengajukan nama pengganti Senen Singadilaga yang mengundurkan diri, hingga saat ini belum diterima Pemkab,” kata Kepala BKPP Kabupaten Mura, Rita Mardiah, Jumat(19/3).

Rita menambahkan, setelah adanya keputusan gubernur pihaknya akan segera melaksanakan pelantikan, agar kekosongan jabatan Sekda tidak terlalu lama. Yang jelas pihaknya masih terus berkoordinasi dengan pihak Provinsi Sumsel tentang rekomendasi yang dikeluarkan gubernur tersebut.
Sementera itu dari tiga nama yang diajukan bupati, berdasarkan isu yang berkembang di lingkungan Pemkab Mura kandidat kuat yang menduduki jabatan Sekda yakni Asisten III, Sulaiman Kohar. Ditanya soal isu itu, Rita Mardiah enggan menjawab. Ia memilih menjawab diplomatis, semua berdasarkan jawaban dari Gubernur Sumsel. “Pokoknya tunggu saja jawaban dari Gubernur Sumsel,” tegas Rita.(11)

Image and video hosting by TinyPic

    ShoutMix chat widget